
Salam IKA DESANTA
Menjalin Silahturahmi & Kekeluargaan antar sesama alumni Untuk Bersinergi Meneguhkan Asa.
ASMI Desanta membangun ikatan silaturahmi dan kekeluargaan antar alumni dengan semangat saling support untuk kemajuan bersama. Dengan berbagai kegiatan reuni, kolaborasi, dan sharing pengalaman, alumni tetap terhubung, saling mendukung, serta memperluas peluang di dunia profesional.

Kegiatan Alumni
Alumni ASMI Desanta berikhtiar dalam berbagai kegiatan yang memperkuat jaringan dan meningkatkan kompetensi profesional. Melalui reuni, seminar, webinar, dan workshop, mereka berbagi pengalaman serta wawasan industri, menciptakan kolaborasi yang bermanfaat bagi karier dan pengembangan diri. Kegiatan ini juga menjadi wadah inspirasi bagi mahasiswa untuk memahami dunia kerja secara lebih nyata.
Selain itu, alumni terlibat dalam program mentoring, pelatihan, dan peluang kerja bagi lulusan baru. Dengan semangat kekeluargaan, mereka turut membangun komunitas yang saling mendukung, baik dalam dunia profesional maupun wirausaha. Jaringan alumni yang solid ini menjadi nilai tambah bagi ASMI Desanta dalam mencetak lulusan yang siap bersaing di dunia industri serta berkontribusi untuk kemajuan ASMI Desanta.
Informasi atas kegiatan alumni akan diinformasikan melalui website ini, silahkan klik link ini
Tracking Lulusan
Tracking lulusan ASMI Desanta memastikan ketercapaian karier alumni melalui pemantauan penyerapan kerja dan perkembangan profesional. Data ini digunakan untuk meningkatkan kualitas pendidikan, memperkuat jaringan industri, serta membekali mahasiswa dengan keterampilan sesuai kebutuhan pasar kerja.
Kami mengundang para alumni untuk mengisi link tracking alumni agar data karier Anda dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa dan pengembangan institusi. Terima kasih!
Silahkan isi form dengan klik tautan https://bit.ly/TracerStudyDesanta
Info Lowongan Kerja
Lowongan kerja terbuka untuk semua alumni ASMI Desanta! Kesempatan berkarier di berbagai bidang dengan posisi menarik menanti Anda. Jadilah profesional yang kompeten dan wujudkan karier impian Anda.
Info Lowongan Kerja, secara periodik, dalam group WhatsApp , Silahkan hubungi 0851 0047 5774